Profil MA AL-IHSAN

Madrasah Aliyah Al-Ihsan Kalikejambon Tembelang Jombang adalah lembaga pendidikan dasar umum yang bercirikan agama Islam yang diselenggarakan oleh Yayasan Pendidikan Sosial Al-Ihsan Kalikejambon Tembelang Jombang.
Ditinjau dari kelembagaan, Madrasah Aliyah Al-Ihsan Kalikejambon Tembelang Jombang mempunyai tenaga-tenaga akademik yang cukup memadai dalam pemikiran, memiliki  manajemen yang kokoh yang mampu menggerakkan seluruh potensi untuk mengembangkan kreatifitas civitas sekolah serta memiliki kemampuan antisipatif masa depan dan proaktif.